Algoritma dan Pemrograman dengan Matlab

Authors

Annafi Franz
Politeknik Pertanian Negeri Samarinda
Ida Maratul Khamidah
Politeknik Pertanian Negeri Samarinda
Asep Nurhuda
Politeknik Pertanian Negeri Samarinda

Synopsis

Buku ini menyajikan materi algoritma dan pemrograman dilengkapi dengan contoh kasus menggunakan bahasa pemrograman bahasa Matlab. Bahasa pemrograman Matlab dipilih karena cukup mudah dan tangguh untuk komputasi array sehingga mampu memberikan pengalaman belajar yang berkesan. Materi algoritma dan pemrograman meliputi flowchart, tipe data, variabel, konstanta, operator, input, output, percabangan, perulangan, fungsi dan array.

Author Biographies

Annafi Franz, Politeknik Pertanian Negeri Samarinda

Annafi Franz S.Kom., M.Kom. lahir di Kota Bangun, menyelesaikan pendidikan Diploma Program Studi Teknik Informatika Jurusan Teknologi Informasi Politeknik Negeri Samarinda, kemudian melanjutkan pendidikan Sarjana di Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknologi Industri Institut Sains & Teknologi Akprind Yogyakarta, kemudian melanjutkan pendidikan Magister di Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta. Saat ini penulis aktif sebagai dosen tetap di Program Studi Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak (TRPL) Jurusan Teknik dan Informatika Politeknik Pertanian Negeri Samarinda. Mengampu mata kuliah Algoritma & Pemrograman, Struktur data dan Pengolahan Citra Digital. Penulis juga pernah mengajar di beberapa Perguruan Tinggi di Kalimantan Timur yakni di UNU-Kaltim, STIENAS Colorado dan UMKT. Selain aktif mengajar penulis juga aktif melakukan melakukan pengabdian masyarakat, penelitian dan menulis jurnal ilmiah tentang sistem pendukung keputusan dan pengolahan citra.

Ida Maratul Khamidah, Politeknik Pertanian Negeri Samarinda

Ida Maratul Khamidah, S.Kom., M.Cs. yang biasa dipanggil ida lahir di kota udang pada tanggal 13 Januari 1991. Penulis memulai Pendidikan di bangku SD N Tanjung 02 pada tahun 1996 - 2002. Sekolah menengah Pertama Ia tempuh di SMP N 1 Tanjung pada Tahun 2002 - 2005. Sekolah Menengah Atas Ia tempuh di SMA N 02 Brebes dari Tahun 2005 - 2008. Pendidikan tinggi pertamanya ia tempuh di “Kampus Ungu” Universitas Amikom Yogyakarta Prodi Informatika tahun 2008 - 2014 . Pendidikan tinggi selanjutnya ia tempuh di “Kampus Biru” Universitas Gadjah Mada Prodi Ilmu Komputer yang dimulai pada tahun 2013.  Saat ini Ia menjadi Dosen di Prodi Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak Politeknik Pertanian Negeri Samarinda. Sebagai Dosen ia tertarik melakukan penelitian terkait Sistem Informasi, Machine Learning, Text Maining, dan Sistem Pakar.

Asep Nurhuda, Politeknik Pertanian Negeri Samarinda

Asep Nurhuda, S.Kom., M.Kom, Lahir di Anggana Kutai Kartanegara, menyelesaikan pendidikan Sarjana di STMIK Widya Cipta Dharma pada program studi Teknik Informatika. Kemudian melanjutkan pendidikan Magister di STMIK Eresha pada program studi Teknik Informatika. Saat ini aktif sebagai dosen pada Politeknik Pertanian Negeri Samarinda, Jurusan Teknik dan Informatika, Program Studi Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak. Penulis memiliki minat pada pemrograman berbasis web menggunakan framework laravel dan sebelumnya penulis juga sempat menjadi instruktur Cisco Academy (CCNA) dan Mikrotik Academy (MTCNA).

References

Barakbah, A. R., Karlita, T., & Ahsan, A. S. (2013). Logika dan Algoritma. Surabaya: Politeknik Elektronika Negeri Surabaya.

Collins. (2022). Black Coffee. Retrieved from Collins: https://www.collinsdictionary.com/dictionary/english/black-coffee

Computer Hope. (2021, November 6). Computer Hope. Retrieved from Programming: https://www.computerhope.com/jargon/p/programming.htm

Educba. (2022). What is Matlab. Retrieved from Educba: https://www.educba.com/what-is-matlab/

Gillis, A. S. (2022, May). Algorithm. Retrieved from TechTarget: https://www.techtarget.com/whatis/definition/algorithm#:~:text=An%20algorithm%20is%20a%20procedure,throughout%20all%20areas%20of%20IT.

Hidayati, N. (2016). Struktur Data. Jakarta: Bina Sarana Informatika.

Jagga, S. (2020). Pointers in Data Structure. Retrieved from Educba: https://www.educba.com/pointers-in-data-structure/

Lovely Professional University. (2013). Fundamentals of Data. New Delhi: Excel Books Private Limited.

MathWorks. (n.d.). MATLAB Operators and Special Characters. Retrieved from Help Center: https://www.mathworks.com/help/matlab/matlab_prog/matlab-operators-and-special-characters.html

Mathworks. (n.d). Creating the MATLAB Logo. Retrieved from Mathworks: https://www.mathworks.com/help/matlab/visualize/creating-the-matlab-logo.html?s_tid=srchtitle_matlab%20logo_2

Scholarpedia. (2011). Matlab. Retrieved from Scholarpedia: http://www.scholarpedia.org/article/MATLAB

Widiarsono, T. (2005). Tutorial Praktis Belajar Matlab. Jakarta.

Zen Flowchart. (n.d.). Flowchart Symbols - A Complete Guide. Retrieved from Zen Flowchart: https://www.zenflowchart.com/flowchart-symbols

Forthcoming

10 November 2022

Categories